Ivy Gajinya Tidak Diberikan !!!
Setelah beberapa waktu lalu mengatakan kalau comebacknya jadi molor gara-gara agensinya, Ivy hari ini melayangkan tuntutan pada agensinya untuk menghentikan kontraknya. Ini semua berdasarkan info dari Seoul Central District Court.
Ivy menuntut agensinya sendiri, STOM E&F. Melalui manajernya, Ivy berkata, “Aku menandatangani kontrak yg berumur 3 tahun dari 2009, tapi sejak itu mereka mengatur jadwalku tanpa berdiskusi denganku dan bahkan menelantarkan karirku. Mereka bahkan belum memberiku $20,000 USD yg aku dapat dari kegiatanku dan mereka juga belum membayarkan keuntungan album ke-3 ku yg dirilis Oktober 2009. Aku mengatakan pada semua orang kalau aku memutuskan akunku dengan perusahaan sejak 21 Juni 2010, tapi pihak industry musik tidak mendiskusikan kegiatanku denganku karena kontrakku dengan STOM E&F masih berlaku. Aku menuntut mereka untuk membuktikan kalau kontrakku sudah tidak berlaku lagi.”
Sebelumnya sudah ada beberapa artis yg menuntut STOM E&F, ada MC Yoo Jae Suk dan Kim Yong Man, serta penyanyi Yoon Jong Shin. Semua alasannya sama, karena bayaran sang artis tidak diberikan pada artis itu sendiri.
Source + Photos: Newsis via Daum
Via allkpop
0 Komentar:
Posting Komentar